Uji Aktivitas Antioksidan Fraksi Biji Limus (Mangifera Foetida Lour) Secara In Vivo Terhadap Kadar Mda Yang Terpapar Asap Rokok

Muhamad Riefhan Zein, Vera Nurviana, Citra Dewi Salasanti

Abstract


Antioksidan merupakan salah satu senyawa yang dapat menetralkan radikal bebas dan menghambat terjadinya oksidasi pada sel. Fraksi etil asetat kernel biji limus telah dilaporkan memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat secara in vitro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian fraksi etil asetat kernel biji buah limus (Mangifera Foetida Lour) terhadap kadar MDA tikus yang terpapar asap rokok serta mengetahui efektivitas kadar fraksi etil asetat kernel biji buah limus (Mangifera Foetida Lour) terhadap kadar MDA tikus yang terpapar asap rokok. Penelitian ini merupakan eksperimental laboratorik (true experimental laboratories) menggunakan hewan uji coba tikus wistar jantan sebagai subjek penelitian dengan metode post test only control group design yang bertujuan untuk mengetahui efek dari perlakuan yang dilakukan. Tikus wistar jantan sebanyak 30 ekor dikelompokan menjadi 6 kelompok yaitu kontrol normal, kontrol negatif, kontrol positif, dosis 1 (4,3 mg/200 g BB tikus) kelompok dosis 2 (8,6 mg/200 g BB tikus) dan kelompok dosis 3 (17,2 mg/200 g BB tikus). Sediaan fraksi etil asetat kernel biji buah limus diberikan secara oral sehari tiga kali selama 14 hari. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian dosis 1 (4,3 mg/ 200 g BB tikus)  fraksi etil asetat biji buah limus (Mangifera foetida Lour.) memiliki kadar MDA tikus paling kecil dan berbeda bermakna dengan kelompok kontrol negatif. Pemberian dosis 1 (4,3 mg/ 200 g BB tikus)  fraksi etil asetat biji buah limus (Mangifera foetida Lour.) memiliki efektifitas lebih baik dibandingkan kelompok kontrol positif.


Full Text:

PDF

References


Wulandari, Erni. 2016. Efek Ekstrak Kulit Buah Rambutan Terhadap Kadar Mda dan Sod Tikus yang Dipapar Asap Rokok. Skripsi. Tidak diterbitkan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Semarang.

Latifah. 2015. Identifikasi Golongan Senyawa Flavonoid Dan Uji Aktivitas Antioksidan Pada Ekstrak Rimpng Kencur (Kaempferia galanga L) Dengan Metode Dpph (1,1 – Difenil – 2 – Pikrilhidrazil). Skripsi. Jurusan Kimia Universitas Islam Negri Maulana Malik Ibrahim Malang.

Elgaml, S. A., & Hashish, E. A., 2014, Clinicopathological studies of Thymus vulgaris Extract Against Cadmium Induced Hepatotoxicity in Albino Rats, Global Journal of Pharmacology 8 (4): 501-509

Siti Zaetun et. al 2017 Profil kadar Mda (Malondialdehide) sebagai penanda kerusakan seluler akibat radikal bebas pada tikus yang diberikan air beroksigen

Kusumawati, AH., Farhamzah, F., Alkandahri, MY., Sadino, A.,Agustina, LS., and Apriana, SD. Antioxidant Activity and SunProtection Factor of Black Glutinous Rice (Oryza sativavar.glutinosa). Tropical Journal of Natural Product Research. 2021;5(11): 1958-1961.

Aprilia Kusbandari, & Susanti, H. 2019. Kandungan Beta karoten dan Aktivitas Penangkaan Radikal Bebas Terhadap DPPH (1,1-difenil 2-pikrilhidrazil) Ekstrak Buah Blewah (Cucumins melo var. Cantalupensis L) Secara Spektrofotometeri UV-Visibel. 14(1), 37–42.

Putri Rahmi et.al 2021. Analisis Antioksidan Dari Ekstrak N-Heksana Dan Etilasetat Kulit Alpukat (Persea Ameicana Mill) Menggunakan Metode Dpph

Shafirany, MZ., Indawati, I., Sulastri, L., Sadino, A., Kusumawati, AH.,and Alkandahri, MY. Antioxidant Activity of Red and Purple RosellaFlower Petals Extract (Hibiscus sabdariffa L.). Journal ofPharmaceutical Research International. 2021; 33(46B): 186-192.

Nurviana, V., Lestari, T., & Megasari, P. (2018). Skrining Aktivitas Antibakteri Fraksi Ekstrak Etanol Kernel Biji Limus (Mangifera foetida Lour) Terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. /(1), 37-43. https://doi.org/10.36465/jop.vli1.394

Nurviana, V., Aprilia, A. Y., & Nuraini, E. K. (2018). Skrining Aktivitas Antioksidan Fraksi Ekstrak Etanol Kernel Biji Limus. PharmaXplore Jurnal Sains Dan Ilmu Farmasi, 3(2), 216-223

BPOM RI. (2014). Pedoman Uji Toksisitas Nonklinik Secara In Vivo. Jakarta: BPOM RI. Halaman 3-5, 9-12, 28-38.

Febrina, L., Helmi, H., & Rijai, L. 2016. Profil Kadar Malondialdehida, Glukosa Dan Kolesterol Pada Tikus Putih Yang Terpapar Asap Rokok. Journal Of Tropical Pharmacy And Chemistry, 3(4), 277–282. https://doi.org/10.25026/jtpc.v3i4.115

Kusumawati, AH., Farhamzah, F., Alkandahri, MY., Sadino, A., Agustina, LS., and Apriana, SD. Antioxidant Activity and Sun Protection Factor of Black Glutinous Rice (Oryza sativa var. glutinosa). Tropical Journal of Natural Product Research. 2021; 5(11): 1958-1961.

Nurkhasanah et al., 2016, The Combination Of Rosella (Hibiscus sabdariffa, L) And Stevia (Stevia Rebaudiana) Extracts Increase The Antioxidant Activity And Stability, International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences, ISSN- 0975-1491, Vol 8, Issue 5Rocenbach. 1884. Staphylococcus aureus, Taxonomic Serial Number: 369 Diperbaharui Juni 2012). https://www.itis.gov/servlet/SingleRpt/SingleRpt?search_topic=TSN&search_value=369#null.

Mirfat AHS, Salma I, Razali M., 2016, Natural antioxidant properties of selected wild Mangifera species in Malaysia. J Trop Agric Food Sci.; 44(1):63- 72

Hermawati, C. (2020). Identifikasi Senyama Antibakteri Dari Biji Limus (Mangifera foetida L.) yang Diisolasi dengan Metode Bioautografi.

Senduk TW, Montolalu LA, Dotulong V. 2020. Rendemen ekstrak air rebusan daun tua Mangrove Sonneratia alba. Jurnal Perikanan dan Kelautan. 11(1):9-15.

Nugrahani, S. S. 2012. Analisis perbandingan efektifitas ekstrak akar, batang, dan daun herba meniran (phyllanthus ninuri) dalam menurunkan kadar glukosa darah mencit. Skripsi. Universitas Negeri Semarang, tidak diterbitkan.

Armadiyanti, W., Febrina, L., & Masruhim, M. A. 2018. Pengaruh Variasi Lama Pemaparan Asap Rokok terhadap Profil Kadar Malondialdehida pada Hewan Coba. Proceeding of Mulawarman Pharmaceuticals Conferences, 8 (November), 35–40. https://doi.org/10.25026/mpc.v8i1.300


Refbacks

  • There are currently no refbacks.