PENETAPAN KADAR FENOL TOTAL DAN UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL 70% KULIT BUAH TIN UNGU DAN HIJAU (Ficus Carica Linn) DENGAN SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS
Abstract
Kulit buah tin (Ficus carica Linn) mengandung banyak senyawa polifenol yang memiliki aktivitas antioksidan. Antioksidan adalah senyawa yang mampu mencegah terjadinya reaksi oksidasi lemak atau senyawa lain yang mudah teroksidasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kadar fenol total dan aktivitas antioksidan ekstrak etanol 70% kulit buah tin ungu dan hijau. Metode yang digunakan dalam penetapan kadar fenol total yaitu FolinCiocalteu dan aktivitas antioksidan menggunakan metode DPPH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar fenol total tertinggi yaitu pada ekstrak kental kulit buah tin ungu sebesar 7,8749 mgGAE/mL dan kadar fenol total terendah pada ekstrak kering buah tin hijau sebesar 1,9577 mgGAE/mL. Ekstrak kental kulit buah tin ungu dan hijau memiliki IC50 257,3838 μg/mL dan 283,4893 μg/mL, sedangkan ekstrak kering kulit buah tin ungu dan hijau 1216, 229 μg/mL dan 1365,016 μg/mL memiliki aktivitas antioksidan yang sangat lemah
Full Text:
PDF (Indonesian)DOI: http://dx.doi.org/10.36465/jop.v5i3.1015
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Muhamad Iqbal Rhamadianto, Mimin Kusmiyati, Elvi Trinovani, Yayat Sudaryat, Tita Alpira
p-ISSN: 2620-8563; e-ISSN: 2621-1521
Index: