PENGARUH PEMBERIAN PROMOSI KESEHATAN TENTANG PENGGUNAAN KB IUD TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR

Izzatul Ajizah

Abstract


IUD merupakan salah satu jenis alat kontrasepsi non hormonal dan termasuk alat kontrasepsi jangka panjang yang ideal dalam menjarangkan kehamilan. Keuntungan pemakaian IUD yakni hanya memerlukan satu kali pemasangan untuk jangka waktu yang lama dengan biaya yang murah, aman karena tidak mempunyai pengaruh sistemik yang beredar ke seluruh tubuh, tidak mempengaruhi produksi ASI dan kesuburan cepat kembali setelah IUD dilepas. Hal yang menyebabkan rendahnya penggunaan KB IUD salah satunya adalah rendahnya tingkat pengetahuan Wanita Usia Subur terhadap KB IUD. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian PreEksperimental Design dengan desain penelitian One–Group Pretest-Posttest Design. Penelitian dilakukan di BPM Rachmahwati Lubang Buaya Jakarta Timur dengan jumlah sampel 45 orang. Media Promosi kesehatan yang di berikan berupa video mengenai IUD. Hasil analisis didapatkan ada perbedaan yang signifikan tingkat pengetahuan wanita usia subur sebelum dan sesudah di beri promosi kesehatan dengan p value 0,000 (p value < 0,05). Diharapkan kepada wanita usia subur perlu meningkatkan pengetahuan tentang KB IUD dengan mengikuti penyuluhan yang diadakan petugas kesehatan dan mencari informasi tentang KB IUD di tempat-tempat pelayanan kesehatan terdekat

Keywords


Promosi Kesehatan, IUD, Pengetahuan, Wanita Usia Subur

Full Text:

PDF (Indonesian)


DOI: http://dx.doi.org/10.36465/jkbth.v20i1.556

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Izzatul Ajizah

RJI Main
logo

Publisher :
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)
Universitas Bakti Tunas Husada
Jl. Letjen Mashudi No. 20, Kota Tasikmalaya
Telp : 0265-334740
Fax : 0265-327224
Email: lppm_jupemas@universitas-bth.ac.id