STANDARDISASI MIKROBIOLOGI KEFIR DARI SUSU KAMBING DAN SUSU SAPI

Yola Desnera Putri, Nur Asni Setiani, Yudyana Ayuningtyas, Ledianasari Ledianasari

Abstract


Kefir merupakan probiotik yang bermanfaat bagi kesehatan dan banyak digunakan sebagai bahan kosmetik. Penelitian ini bertujuan melakukan standarisasi parameter mikrobiologi dari kefir susu kambing dan susu sapi. Fermentasi dilakukan dengan menambahkan 5% starter kefir pada susu kambing dan susu sapi yang telah dipasteurisasi kemudian diinkubasi pada suhu 25⁰C dan 37⁰C selama 24 jam. Pengamatan yang dilakukan berupa makroskopis koloni, pewarnaan gram, mikroskopis sel, serta penentuan jumlah bakteri asam laktat (BAL) dan khamir menggunakan Total Plate Count. Pewarnaan gram menunjukkan bakteri gram positif. Hasil perhitungan angka lempeng total menunjukkan jumlah BAL dalam susu kambing sebanyak 1,96×107dan khamir 1,51×107, sedangkan dalam susu sapi didapat BAL sebanyak 2,01×107 dan khamir 2,21×107. Hasil tersebut menunjukkan total BAL dan khamir memenuhi standar Codex Stan 234-2003 untuk susu fermentasi.

Keywords


Kefir, susu kambing, susu sapi, BAL, khamir.

Full Text:

PDF (Indonesian)


DOI: http://dx.doi.org/10.36465/jop.v3i2.623

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Yola Desnera Putri, Nur Asni Setiani, Yudyana Ayuningtyas, Ledianasari Ledianasari

p-ISSN: 2620-8563; e-ISSN: 2621-1521


Index:

RJI Main
logo