PENGARUH PEMBERIAN LIDAH BUAYA ( ALOE VERA ) TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE II : LITERATUR REVIEW
DOI:
https://doi.org/10.36465/jkbth.v22i1.906Keywords:
Diabetes Mellitus Tipe II, Kadar glukosa darah, Lidah buaya (Aloe vera).Abstract
Diabetes Mellitus adalah suatu penyakit metabolik dimana kadar gula darah tinggi di dalam tubuh karena tidak memproduksi insulin yang cukup. Diabetes Mellitus Tipe II merupakan jenis Diabetes Mellitus yang paling banyak di temukan yaitu lebih dari 90- 95% (American Diabetes Asociation, 2011). Diabetes Mellitus Tipe II adalah suatu kondisi dimana pankreas terus memproduksi insulin, namun karena adanya resistensi insulin, maka kadar gula darah tetap tinggi (Aveonita, 2015). Salah satu cara menurunkan kadar gula darah pada penderita Diabetes Mellitus Tipe II adalah dengan menggunakan tanaman herbal yaitu lidah buaya (aloe vera). Tinjauan pustaka dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian lidah buaya (aloe vera) terhadap penurunan kadar gula darah pada penderita Diabetes Mellitus Tipe II. Jenis penelitian ini kuantitatif dengan metode penelitian yang digunakan adalah Literature Review, dengan cara identifikasi, evaluasi dan sintesis terhadap karya-karya hasil penelitian dan hasil pemikiran yang sudah dihasilkan oleh para peneliti dan praktisi. Artikel diambil dari Google Scholar melewati 2015-2021. Prosedur pencarian dan seleksi artikel didasarkan pada Prefered Reporting Items for Systematic Reviews and Metaanalyses (PRISMA) didapatkan 6 jurnal untuk dianalisis. Hasill berdasarkan penelitian dari 6 artikel yang dianalisis menunjukan bahwa terdapat pengaruh pemberian lidah buaya (aloe vera) terhadap penurunan kadar gula darah pada penderita Diabetes Mellitus Tipe II
Downloads
Published
2022-02-28
How to Cite
Putri, V. D., Sahlan, S. S., Nuraeni, R., Sari, S. P., & Cahyati, Y. (2022). PENGARUH PEMBERIAN LIDAH BUAYA ( ALOE VERA ) TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA DARAH PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE II : LITERATUR REVIEW. Jurnal Kesehatan Bakti Tunas Husada: Jurnal Ilmu-Ilmu Keperawatan, Analis Kesehatan Dan Farmasi, 22(1), 84–96. https://doi.org/10.36465/jkbth.v22i1.906
Issue
Section
article