PENURUNAN PERGERAKAN SPERMATOZOA TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus norvegicus) YANG DIINDUKSI EKSTRAK ETANOL DAUN PEPAYA (Carica papaya L.)

Nur DH

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penurunan pergerakan spermatozoa yang disebabkan oleh pemberian ekstrak etanol daun pepaya (Carica papaya L.) pada tikus putih jantan. Enam belas ekor tikus putih jantan diadaptasikan selama 7 hari, kemudian dibagi dalam 4 kelompok, masing-masing kelompok mendapat perlakuan sebagai berikut : kontrol normal diberi aquadest; dosis 1 diberi ekstrak etanol daun pepaya (0,04 g /200 g BB tikus); dosis 2 (0,08 g/ 200 g BB); dosis 3 (0,16 g/200g BB tikus). Pemberian sediaan uji dilakukan secara peroral selama 20 hari. Parameter yang diamati yaitu pergerakan spermatozoa. Data hasil penelitian dianalisis dengan ANOVA. Hasil penelitian menunjukan bahwa spermatozoa tikus putih jantan mengalami penurunan pergerakan secara signifikan dengan dosis efektif yaitu dosis 2 (0,08 g/ 200 g BB tikus ).

Keywords


Pergerakan spermatozoa, Ekstrak etanol , Daun Pepaya (Carica papaya L.)

Full Text:

PDF (Indonesian)


DOI: http://dx.doi.org/10.36465/jkbth.v17i2.265

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Nur DH

RJI Main
logo

Publisher :
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)
Universitas Bakti Tunas Husada
Jl. Letjen Mashudi No. 20, Kota Tasikmalaya
Telp : 0265-334740
Fax : 0265-327224
Email: lppm_jupemas@universitas-bth.ac.id